Kuliah Broadcasting Yang Terbaik IDS

Kuliah broadcasting saat menjadi trend yang banyak diminati muda-mudi agar dapat andil dalam sebuah stasiun televisi atau radio. Broadcasting merupakan sebuah istilah yang banyak dipakai untuk menjelaskan tentang sebuah proses dalam mengantarkan informasi kepada audiens atau sebuah komunikasi dari satu titik kepada audiens.

Semakin berkembang nya zaman dan teknologi membuat berkembangan broadcasting di Indonesia semakin baik. Peminatnya pun terbilang mulai meningkat terutama yang gemar dengan media digital.

Banyak muda-mudi yang enggan belajar tingkat lanjut, apalagi jika masih harus bertemu yang namanya hitung menghitung seperti matematika, namun kuliah broadcasting ini anti dengan yang namanya pelajaran matematika.

Sehingga untuk Anda yang berminat kuliah tanpa adanya matematika, maka jurusan ini sangat direkomendasikan. Kuliah dengan jurusan broadcasting akan mendapatkan beberapa pelajaran yang tidak mungkin Anda dapatkan di jurusan science atau social.

Kuliah Broadcasting
Kuliah Broadcasting

Berikut ini beberapa hal yang dipelajari di jurusan broadcasting yang terbilang keren:

  1. Mempelajari caranya membuat FTV (film televisi)
  2. Menentukan anggaran untuk membuat sebuah karya
  3. Mengerti tentang etika penyiaran yang berhubungan dengan Komisi PEnyiaran Indonesia (KPI)
  4. Mempelajari cara menjadi seorang produser
  5. Membuat desain produksi, videografi, dan tata cahaya televisi.

Kuliah broadcasting ini memiliki beberapa jurusan pokok seperti:

  1. Manajemen pemberitaan, jurusan ini diperutukkan bagi Anda yang berminat menjadi seorang reporter, presenter, penulis naskah berita, penyiar berita dan lain sebagainya.
  2. Manajemen produksi, jurusan ini diperuntukkan bagi mereka yang berminat menjadi seorang sutradara, produser, tim kreatif, penulis scenario, dan lainnya.
  3. Teknik produksi, jurusan ini sesuai untuk Anda yang berminat dibagian teknik seperti cameramen, lightingman, editor, soundman, dan lainnya.

Broadcasting merupakan jurusan yang asik karena selain kreativitas Anda juga dituntut untuk dapat bekerja keras dan cerdas. Kuliah broadcasting ini akan menjadikan Anda seseorang yang bekerja dibalik layar untuk menyajikan sebuah karya yang apik, menarik dan banyak peminatnya sehingga Anda tidak perlu ragu lagi untuk memilih jurusan ini karena pastinya keren sekali.