Bertualang di UI dengan Bus Kuning

Bermimpi kuliah di universitas terbaik Indonesia bukanlah sesuatu yang mustahil. Asalkan memiliki keinginan yang kuat, usaha yang gigih, dan doa yang maksimal semuanya pasti akan tercapai. Apalagi UI sebuah universitas yang memiliki sarana yang lengkap. UI akan memanjakan para mahasiswanya dengan berbagai sarana yang dapat membantu para mahasiswa untuk meraih mimpi.

Setelah Anda menjadi mahasiswa UI sebagai Universitas terbaik Indonesia, Anda akan mendapatkan berbagai kemudahan. Seperti tempat tinggal, UI telah menyediakan asrama. Jadi para pendatang tidak perlu bingung-bingung mencari kostan karena UI telah menyediakannya.

universitas terbaik indonesiaAsrama ini terdiri dari dua asrama yaitu asrama yang terletak di Depok untuk mahasiswa yang kampusnya di depok dan asrama wismarini yaitu yang terletak di Salemba khusus untuk mahasiswa yang ada di kampus Salemba. Untuk memperlancar kegiatan mahasiswa disediakan wisma  Makara yang terletak di sebelah Asrama Mahasiswa UI Depok.

Tempat ini digunakan sebagai sarana akomodasi di daerah Jakarta Selatan dan kota Depok. Tempat ini sering digunakan untuk kegiatan seperti seminar, pelatihan, lokakarya. Selain itu UI juga menyediakan transportasi untuk mengelilingi luasnya kampus kuning ini.

Tidak mungkin mengelilingi UI dengan jalan kaki. Misalnya dari fakultas MIPA menuju ke perpustakaan dengan jarak yang jauh dapat diantar dengan  bus kuning. Fasilitas ini tanpa dipungut biaya alias gratis. UI memiliki 20 unit bus kampus. Bus ini beroperasi di dalam kampus pada hari Senin-Jumat, mulai pukul 07:00-22:00 WIB.

Sementara pada hari Sabtu hanya sampai pukul 15:00 WIB dan pada hari minggu libur.Bus ini melalui 2 rute yaitu rute merah dan biru. Jika Anda diburu waktu dapat menyewa sepeda kuning yang dapat mempermudah transportasi Anda.

Fasilitas lain yang diperlukan mahasiswa adalah pusat kesehatan mahasiswa. UI menyediakan fasilitas ini dengan tujuan untuk melayani beberapa kebutuhan yang memerlukan obat-obatan dan tenaga medis. Poliklinik, apotek, bimbingan konseling pun ada di sini.

Dengan fasilitas-fasilitas ini sangat menunjang para mahasiswa UI untuk meningkatkan potensi baik secara akademik maupun secara sosial. UI sebagai Universitas terbaik Indonesia telah memenuhi indicator-indikator universitas terbaik secara internasional. Maka tak heran jika setiap tahun pesingrid penerimaan siswa baru UI semakin meningkat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *